Sabtu, 07 November 2015

☛ Baca 5 Ayat Ini Saat Anda Sedang Dalam Masalah.


Tentu setiap orang di dunia ini memiliki masalahnya masing - masing, berbeda satu dengan yang lain, setiap masalah yang dihadapi tentu bisa membuat orang tersebut menjadi lebih taat atau bisa juga menjadi orang tersebut menjadi lebih buruk dari sebelumnya.

Dan di dunia ini tentunya tidak ada seorang yang tidak memiliki masalah, karena sesungguhnya masalah itu adalah bagian dari kehidupan manusia yang harus di hadapi, dengan memiliki masalah atau ujian tentu hal tersebut merupakan suatu hal yang dapat menguatkan kita dikemudian hari.

Namun jika anda mengetahui 5 Ayat Al-Qur'an ini maka InsyaAllah akan membuat anda menjadi lebih termotivasi dan bersemangat ketika memiliki suatu masalah :)

1. Jika Anda Mau Berubah Maka Rubahlah Diri Anda.

"Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum hingga mereka mengubah diri mereka sendiri." (QS. Ar-Ra'd : Ayat 11).

Apa pun yang anda rasakan dan seperti apa pun kondisi anda saat ini, jika anda mau berubah maka hal yang pertama kali anda lakukan adalah merubah diri anda sendiri. Jika anda sudah mengubah diri anda sendiri menjadi yang lebih baik maka Allah akan menjadikan anda yang lebih baik dan merubah anda. Nah, inilah yang terkadang luput dari pikiran kita, bahwasanya kita mau berubah menjadi yang lebih baik, ingin merubah penghasilan yang tadinya sedikit menjadi lebih banyak namun kita tidak pernah merubah diri sendiri melainkan selalu mengeluh dan bertanya terlebih - lebih malah ada yang merenungi nasib.

2. Yakin Pasti Bisa.

"Allah tidak membebani seseorang itu melainkan sesuai dengan kesanggupannya." (QS. Al-Baqarah : Ayat 286).

Anda harus optimis, Jika anda merasa bahwa dirinya anda tidak sanggup dan berkata "Saya rasa saya tidak bisa" maka sebenarnya perkataan anda tersebut sudah mendahului Allah, atau bisa di bilang anda sok tau. Kata siapa anda tidak bisa ? itu biasanya hanya karena pikiran negatif anda yang cenderung malas, cengeng dan manja.

Padahal sudah sangat jelas melalui ayat di atas, bahwa Allah tidak akan memberikan beban atau masalah yang tidak sesuai dengan kemampuan umatnya. Maka dari itu jika anda berpikir bahwa anda tidak sanggup atau tidak bisa itu sebenarnya hanyalah pikiran negatif anda saja, cobalah kalahkan pikiran negatif anda dengan pikiran positif anda.

3. Tawakal Dan Takwa.

"Barang siapa bertakwa kepada Allah maka Dia akan menjadikan jalan keluar baginya dan memberinya rezeki dari jalan yang tidak ia sangka, dan barang siapa yang bertawakal kepada Allah maka cukuplah Allah baginya, Sesungguhnya Allah melaksanakan kehendak-Nya, Dia telah menjadikan untuk setiap sesuatu kadarnya." (QS. Ath-Thalaq : Ayat 2-3).

Dua akhlak ini sangat - sangat luar biasa dan tidak ada yang bisa mengalahkan hal ini, Jika anda sedang dalam masalah dan butuh jalan keluar ?, Maka coba bertakwalah maka Allah akan senantiasa memberikan Rejeki dan juga jalan keluar yang mungkin tidak pernah anda sangka - sangka sebelumnya.

Jika kekuatan dari tawakal anda akan dicukupkan dalam segala hal untuk menghadapi rintangan dan juga masalah - masalah yang anda hadapi.

4. Ada Kebaikan Dari Yang Tidak Anda Sukai.

"Dan boleh jadi kamu membenci sesuatu tetapi ia baik bagimu, dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu tetapi ia buruk bagimu, dan Allah mengetahui dan kamu tidak mengetahui." (QS. Al-Baqarah : Ayat 216).

Sangat sering terjadi jika seorang tidak berada dalam kondisi atau hal yang disukai dan berada dalam kondisi yang tidak di sukai maka akan timbul perasaaan, kecewa, marah sedih bahkan hingga terjadi ngomel - ngomel sendiri tidak jelas dan akhirnya putus asa pun sering juga terjadi. Namun taukah kamu terkadang suatu hal yang tidak kamu sukai itu terkadang justru baik untuk kamu.

Jangan pernah kecewa atau menyesal ketika anda tidak mendapatkan rejeki seperti apa yang anda inginkan karena bisa jadi itu adalah hal yang terbaik untuk anda. Bisa jadi di hari berikutnya anda akan mendapatkan rejeki yang lebih banyak dari hari sebelumnya bahkan 10 kali lipat.

Jangan putus asa atau kecewa ketika anda tidak diterima di perusahaan yang anda inginkan, karena bisa jadi hal tersebut bukanlah yang terbaik untuk anda, dan jangan salah mungkin hal tersebut sudah menjadi Rencana Allah yang akan menempatkan kamu di kantor atau perusahaan yang jauh lebih baik.

Karena kita sebagai manusia tidak akan pernah mengetahui apa yang akan terjadi pada kita. Untuk itu syukurilahmeskipun itu sebuah penolakan atau kekecewaan - kekecewaan lainnya.

5. Kesulitan Datang Berdampingan Dengan Kemudahan.

"Maka sesungguhnya bersama kesulitan itu ada kemudahan. Sesungguhnya bersama kesulitan itu ada kemudahan." (QS. Al-Insyirah : Ayat 5-6).

Banyak orang yang ketika menghadapi kesulitan atau masalah ia justru berhenti dan langsung menyerah. ada juga yang banyak mengeluh ketika mendapatkan masalah dan Jika berharap banyak orang lain bisa membantu menyelesaikan masalahnya maka kemudahan tersebut tidak akan menjadi milik anda justru akan menjadi milik orang lain, Anda tidak akan mendapatkan keterampilan, kemudahan dan juga pengalaman dari kesulitan yang anda hadapi.


Ya Allah... semoga yang membaca artikel ini :
¤ Muliakanlah orangnya
¤ Yang belum menemukan jodoh semoga lekas dipertemukan
¤ Yang belum mendapatkan keturunan semoga cepat mendapatkannya
¤ Semoga tergerak hatinya untuk bersedekah
¤ Entengkanlah kakinya untuk melangkah ke masjid
¤ Bahagiakanlah keluarganya
¤ Luaskan rezekinya seluas lautan
¤ Mudahkan segala urusannya
¤ Kabulkan cita-citanya
¤ Jauhkan dari segala Musibah, Penyakit, Prasangka Keji
¤ Jauhkan dari segala Fitnah, Berkata Kasar dan Mungkar.
Aamiin ya Rabbal'alamin



Salam sayang untuk istri dan anak :
'Siti Nurjanah & Rachmad Hidayatullah'


 
;